Ciri-ciri Kaki Ayam Bangkok

Agen Sabung Ayam – Ciri-ciri Kaki Ayam Bangkok Petarung Yang Baik

Memilih Ayam Bangkok Petarung yang baik tidaklah mudah. Ada banyak aspek yang perlu diperhatikan oleh kita. Selain dengan melihat gaya bertarung dari ayam tersebut, kita juga harus memperhatikan aspek lainnya seperti bentuk fisiknya. Fisik yang dapat terlihat pada umumnya adalah jengger, kepala, bentuk tubuh saat berdiri serta kaki ayam bangkok. Dari semua aspek itu, kali ini kita akan membahas tentang kaki ayam bangkok yang berkualitas dan merupakan bakal calon jawara. Ciri-ciri kaki ayam bangkok yang berkualitas dapat dilihat dari bentuk paha, lutut, jari, sisik, tulangan, tumit, pergelangan kaki, dan lain bentuk fisik lainnya. Mari simak penjelasan dari Juragan Ayam berikut ini :

1. Postur Paha

Ayam Bangkok berkualitas biasanya memiliki paha yang berbentuk pipih atau gepeng jika dilihat dari depan. Bentuk paha yang seperti ini membuat ayam bangkok memiliki gerakan yang lentur sehingga dapat membuat serangan yang bebas saat berada diudara.Namun jika kaki ayam bangkok terlihat membulat, itu biasanya memiliki kesulitan untuk bergerak bebas diudara.

2. Otot Paha

Paha ayam bangkok berkulitas bukan semata-mata harus terlihat gepeng saja.Otot paha ayam bangkok yang berkualitas haruslah padat, besar dan kuat. Otot yang demikian umumnya terlihat menonjol apabila dilihat dari samping. Ayam yang memiliki otot paha yang besar sangat menunjang kekuatan ayam dalam bergerak pada saat pertarungan. Jika kita menginginkan otot paha ayam yang besar dan kuat, kita dapat melakukan beberapa latihan seperti latihan renang atau lari untuk ayam kita.

3. Lutut Kaki

Hal yang paling jarang diperhatikan oleh para penggemar ayam bangkok adalah bagian lutut kaki ini. Lutut kaki berguna dalam melakukan gerakan melompat, ayam yang memiliki lutut kaki yang menekuk umumnya dapat melompat lebih tinggi dari ayam lainnya. Manfaat lainnya, lutut yang demikian juga dapat membantu gerakan ayam lebih luwes dalam mengelak pukulan lawan.

4. Warna Kaki

Warna kaki ayam bisa juga dijadikan sebagai prosedur dalam memilih mana ayam bangkok yang berkualitas. Ayam bangkok berkualitas umumnya memiliki warna kaki tembus yang hampir sama dengan warna paruh dan juga warna yang mengitari kornea matanya. Warna kaki ayam biasanya mempengaruhi kualitas fokus yang tinggi, percaya diri, dan bermental super.

5. Ukuran Kaki

Ukuran kaki ayam bangkok berkualitas biasanya akan sebanding dengan ukuran badannya. Tidak terlalu kecil dan juga tidak terlalu besar. Kaki yang lebih besar dari ukuran badannya akan membuat ayam mengalami kesulitan saat bergerak, sedangkan kaki yang lebih kecil dari ukuran badannya akan sangat riskan jika beradu dengan kaki lawan yang berukuran lebih besar.

Lanjut Membaca